Tutorial Membuat Angpau Karakter Untuk Lebaran

Lebaran sudah tinggal menghitung hari, sudahkah kita menyiapkan hadiah buat anak-anak?.. Tradisi turun menurun ini tentu bukan bermaksud mengajarkan anak untuk suka meminta, tapi kalau kita pandai menyampaikan pesan yang tersirat, tradisi seperti ini justru mengajarkan anak untuk berbagi dengan teman-temannya.

Reward (penghargaan) itu juga perlu sebagai bagian dari pendidikan dan pengajaran. Sambil kita menyampaikan pesan penting dari reward itu sendiri. “Dik, ini hadiah karena adik sudah mau belajar berpuasa. Tahun depan ditingkatkan lagi yaa.. Kalau hadiah dari bunda cuma ini, tapi nanti adik akan dapat hadiah yang lebih besar lagi dari Allah..” ??

Nah, sekarang saya mau berbagi bagaimana cara membuat beberapa angpau karakter dari kain flanel. Bentuknya yang lucu dan unik, tentu akan sangat menarik bagi anak-anak.

Kita siapkan dulu bahan-bahannya yaa..


1. Kain flanel
2. Jarum dan benang sulam
3. Pita atau renda untuk pemanis
4. Lem tembak atau lem UHU
5. Perekat Hoop lock
6. Gunting

Yang pertama akan kita buat adalah angpau dengan karakter Bus Tayo :


1. Gunting kain flanel dengan ukuran panjang 9 cm dan lebar 8 cm. Gunting sedikit melengkung pada keempat sudutnya. Gunting kembali flanel untuk kaca mobil, mata, alis, mulut, lampu, dan bempernya sebagai aksesoris mobil bus.
2. Jahit sisi-sisi persegi panjang dengan cara jahit festoon. Sisakan salah satu sisinya, biarkan terbuka.
3. Tempelkan aksesoris mobil, kaca, lampu, dan bemper.
4. Tambahkan mata, alis, dan mulut.
5. Lalu tempelkan hoop lock sebagai perekat di bagian atas dalam mobil bus.
6. Masukkan uang ke dalam angpau karakter Bus Tayo.

Membuat angpau karakter anak muslimah :


1. Gunting flanel membentuk daleman jilbab, jilbab depan badan yang sudah dilubangi untuk muka, jilbab belakang, lingkaran muka, dan mata.
2. Tempelkan mata dan daleman jilbab pada muka, lalu tempelkan pada badan.
3. Kemudian tempelkan jilbab ke badan, pasang juga sisi belakang jilbab. Jahit sisi-sisinya dengan cara jahit festoon. Sisakan bagian atas dan biarkan terbuka lalu tempelkan hoop lock sebagai perekat.
4. Angpau karakter anak muslimah yang sudah jadi dengan tambahkan aksesoris pita sebagai pemanis, siap diisi.

Membuat angpau karakter ice cream :


1. Gunting flanel membentuk ice cream stick, jadi kita tambahkan stick ice cream di sini. Gunting pula hiasan untuk ice cream, yaitu Cream yang meleleh, juga butiran coklat warna warni.
2. Tempelkan cream, juga coklat warna warni ke badan ice cream
3. Tempelkan stick pada salah satu badan ice cream, lalu satukan ke badan ice cream lainnya dengan cara jahit festoon. Biarkan bagian atas terbuka dan tempelkan hoop lock di dalamnya.
4. Angpau karakter ice cream yang sudah jadi, siap untuk dimanfaatkan. Bukan untuk dimakan yaa.. hihihi..

Bagaimana lucu-lucu dan cantik-cantik bukan? Saya yakin bunda dan ukhty sholehah bisa menghasilkan kreasi yang lebih bagus lagi. Karakternya bisa bunda dan ukhty tentukan sendiri.

Have a nice your holiday & Happy Eid Mubarok ??