Membuat Box dari Kardus Bekas Berbentuk Cake

Ananda ingin punya tempat untuk barang pernak pernik miliknya? seperti bros, ikat rambut, dan jepit rambut?.. Atau cincin, gelang, dan kalung mainan mereka?.. Eiits, jangan buru-buru beli dulu ya bun..

Bagaimana kalau kita ajak ananda membuat sesuatu yang cantik dengan menggunakan barang bekas menjadi barang yang bermanfaat? Sekaligus mengajarkan anak-anak berkreasi, mengembangkan daya imajinasi mereka.

Pertama-tama kita kumpulkan bahan-bahannya dulu yaa..

1. Kertas kardus bekas
2. Kertas kokoru (bisa juga kita gunakan kertas asturo/kertas origami)
3. Lem tembak/lem UHU/lem kayu
4. Gunting
5. Cutter
6. Pensil dan penggaris

Lanjut cara pembuatannya :

1. Siapkan kertas kardus bekas, lalu buat pola persegi panjang dengan ukuran panjang dan lebar 36 cm x 7 cm , dan 2 buah pola lingkaran dengan diameter 11 cm. Gunting sesuai pola. Besarnya ukuran bisa disesuaikan dengan selera ya bun..
2. Ambil 1 buah lingkaran dan kardus berbentuk persegi panjang, rekatkan bagian sisi terpanjang dari persegi panjang tadi, mengitari bagian sisi tepi ingkaran dengan menggunakan lem tembak. Sisihkan.
3. Gunting kertas kokoru bentuk lingkaran dan persegi panjang dengan ukuran yang sama seperti ukuran kardus tadi.
4. Berikutnya, rekatkan kertas kokoru mengelilingi kardus. Beri hiasan kertas kokoru warna berbeda bentuk menyerupai hiasan cream yang meleleh.

5. Lanjut menempelkan kertas kokoru bentuk lingkaran pada kardus untuk tutupnya. Rekatkan pula sisi lingkaran menggunakan kertas kokoku dengan warna yang sama.
6. Lanjut membuat hiasan bunga-bunga dengan kertas kokoru berbentuk persegi panjang yang di gulung-gulung. Untuk bagian tengah bunga, kertas dibuat lebih tinggi untuk pegangan saat kita membuka tutupnya.
7. Lanjut kita hias dengan potongan-potongan kecil kertas kokoru sehingga menyerupai taburan messes warna warni.
8. Bentuk box yang sudah jadi.

Akhirnyaa.. box dari kardus bekasnya sudah jadii.. Berbentuk cake jadi tambah lucuu..


Bagaimana, cantik kaan?.. sekarang ananda jadi punya tempat untuk menyimpan barang pernak pernik miliknya.

Ayo buun ajak ananda untuk membuatnya sekarang! Pasti seruu.. 😄😍